Senin, 22 November 2010

Google Chrome, Browser Terbaik !

Uji kemampuan sebuah browser terbaik, telah dilakukan oleh Tabloid PCplus menggunakan Benchmark Peacekeeper yang dilakukan secara online. Hasil dari pengujian tersebut adalah sebagai berikut :



Google Chrome 7.0 Beta menduduki peringkat pertama sebagai browser dengan kinerja terbaik. Nilai yang dihasilkan Google Chrome 7.0 Beta ini utamanya pada tes Complex Graphics serta Data array cukup fantastis, meninggalkan browser lain di belakang.







Opera 10.62 menyusul di peringkat kedua, mempunyai kemampuan rendering terbaik (nilai rendering tertinggi). Opera 10.62 bersaing ketat dengan Chrome 7.0 Beta. Dua browser ini  saling mengungguli di setiap tes pada benchmark Peacekeeper.






Tempat ketiga diisi oleh Safari 5.0.2 yang nilainya terpaut tipis dengan browser Firefox 4.0 Beta 6. Browser garapan Apple ini mampu memberikan kinerja yang cukup baik. Kelemahannya terletak pada kemampuan renderingnya yang memperoleh nilai paling rendah dari tes yang dilakukan.






Firefox, browser yang banyak dipakai ini berada pada posisi keempat. Dengan engine 2.0, Firefox 4 memiliki kinerja yang lebih baik dibandingkan dengan pendahulunya. Meskipun masih versi beta, tapi tidak bisa dipandang remeh kemampuannya.






Walaupun berada pada peringkat kelima, Internet Explorer 9 Beta memberikan peningkatan yang luar biasa di banding versi sebelumnya, Internet Explorer 8. Dengan engine baruyang lebih baik, hasil akhir IE 9 unggul sampai 150% diatas IE 8.




Dari hasil pengujian di atas, kita akan mendapati browser apa yang terbaik !
Namun pemakaian browser dipengaruhi pula oleh faktor kebiasaan dari para pengguna internet.

Sumber : Tabloid PCplus369

Tidak ada komentar:

Posting Komentar